Pelaksanaan program retret bagi peserta didik kelas XI dilaksanakan di Wisma Emaus Weri Larantuka, 10-12 April 2024. Sesudah penyebrangan dengan kapal kayu, akhirnya para peserta retret tiba di lokasi retret dengan selamat. Kegiatan dibuka dengan ibadat pembuka pada pukul 16.00 WITA. Retret kali ini didampingi oleh Fr. Yonas Paso, CMM dan Sr. Margo, SJMJ.
Tema Retret kali ini "Wonderful Me" bertujuan untuk membantu peserta didik mengalami kebaikan Allah dalam diri mereka. Para peserta dibantu untuk mengalami dan bersyukur atas kasih Allah dalam diri mereka.
Sesudah ibadat pembuka, ada snack bersama, dilanjutkan dengan materi perkenalan retret dan permenungan tentang life event.
Retret hari pertama selesai dengan doa dan renungan malam. Para peserta pun beristirahat pukul 10.30 Wita.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini