Detail Berita

Misa Natal dan Tahun Baru Bersama Sivitas Akademik SMAS Frater Don Bosco Lewoleba

Sabtu, 10 Januari 2026 09:31 WIB
3 |   -

Dalam rangka merayakan Natal dan Tahun Baru sekaligus sebagai ungkapan syukur atas penyertaan Tuhan selama satu tahun pembelajaran, seluruh sivitas akademik SMAS Frater Don Bosco Lewoleba bersama Yayasan Don Bosco Manado Perwakilan Lembata mengikuti Misa Natal dan Tahun Baru bersama yang dilaksanakan di Paroki St. Fransiskus Asisi Lamahora pada pukul 08.30 WIT. Misa kudus ini dipimpin oleh Pater Raymundus Zegu,CSsR dan berlangsung dengan penuh hikmat serta kekhusyukan.

Dalam homilinya, Pater Raymundus Zegu CSsR menegaskan bahwa Yesus yang datang ke dunia tidak hanya dikenal melalui nama, tetapi melalui seluruh kesaksian hidup-Nya yang telah kita terima. Kesaksian tersebut, lanjutnya, hendaknya diwujudkan dalam seluruh aspek kehidupan, baik di lingkungan sekolah, yayasan, maupun masyarakat. Karakter yang baik menjadi kunci untuk membentuk pribadi yang tangguh, bertanggung jawab terhadap tugas dan panggilan hidup, serta senantiasa berjalan dalam terang Kristus. Semangat Natal diharapkan membawa pembaruan diri agar setiap pribadi menjadi lebih baik dalam memasuki tahun 2026.

Pada kesempatan tersebut, Ketua Pelaksana Kegiatan Yayasan Don Bosco Manado Perwakilan Lembata, Fr. Flavianus Febri Moningka, CMM, S.Kom., menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pater Raymundus Zegu CSsR yang telah memimpin dan mempersembahkan Misa Natal dan Tahun Baru bersama. Ia juga menyampaikan ucapan Selamat Natal dan Tahun Baru kepada seluruh siswa, guru, dan pegawai Yayasan Don Bosco.

Melalui perayaan ini, seluruh sivitas akademik SMAS Frater Don Bosco Lewoleba diharapkan semakin diteguhkan dalam iman dan persaudaraan. Sukacita kelahiran Yesus Kristus, Sang Terang Dunia, kiranya memenuhi hati setiap pribadi dengan kasih, damai, dan harapan, serta menuntun langkah sebagai pelajar yang beriman, berilmu, dan berkarakter, yang siap menjadi saksi Kristus di lingkungan sekolah, keluarga, dan masyarakat.

#FidesScientiaEtFraternitas

#beriman berilmu dan bersaudara

 


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini