Tidak terasa seluruh proses pembelajaran selama tahun pelajaran 2024/2025 segera berakhir. Laporan hasil belajar peserta didik dilaksanakan kemarin, 17 Juni 2025.
Laporan hasil belajar dimulai dengan temu orangtua/wali di aula sekolah bersama Frater kepala sekolah, pengurus komite, Frater ketua Yayasan Don Bosco Manado Perwakilan Lembata, para guru/pegawai dan peserta didik.
Dalam pemaparannya, Frater Kepala Sekolah menguraikan secara umum seluruh proses belajar dan hasil yang diperoleh sesuai dengan visi misi dan program sekolah. Para orangtua memberi respons, apresiasi, pertanyaan dan usul saran berkaitan dengan proses pendampingan belajar anak-anak.
Acara dilanjutkan dengan pembagian raport di ruang kelas bersama para wali kelas. Para orangtua secara pribadi menerima hasil belajar di kelas-kelas.
Pihak sekolah menyampaikan apresiasi atas seluruh partisipasi aktif, kontribusi dan kolaborasi seluruh stakeholder sekolah sehingga membawa perkembangan positif, tercipta sekolah sebagai komunitas belajar yang positif, nyaman dan bahagia.
Selamat berlibur, sampai jumpa di tahun pelajaran baru 2025/2026.
#Salam Fides, Scientia et Fraternitas
#Beriman, Berilmu dan Bersaudara
Jadilah yang pertama berkomentar di sini